Kerjakan dengan teliti, jujur dan semangat ya
Kerjakan soal berikut pada kertas hvs yang telah disediakan ya! Ingat untuk menuliskan caranya juga ya!
- 16 + ( 5 x 4) = ...
- 4 x 7 x ( 5 - 9) = ...
- ( 3 + 6 ) x (-8) = ...
- 20 + ( 2 x 5 ) x 5 = ...
- 6 x ( 72 : 9 ) : 4 = ...
- Sebuah termometer menunjukkan suhu 21°C. Setelah beberapa saat dicelupkan ke dalam air es dicampur garam, pada termometer terjadi penurunan suhu sebesar 25°C. Berapa suhu yang ditunjukkan termometer tersebut?
- Ayu membeli 5 kotak bolpoin. Setiap kotak berisi 12 bolpoin. Bolpoin itu diberikan kepada adiknya 5 buah. Sisanya akan dibagikan kepada 5 temannya. Berapa bolpoin yang diterima masing-masing teman Ayu?
- Seorang turis menyelam hingga 68 meter di bawah permukaan laut. Kemudian turis itu naik setinggi 25 meter. Berada pada posisi berapakah turis itu dari permukaan laut saat ini?
- Di sebuah pasar daging, dijual kaki hewan yaitu 120 kaki kambing dan 200 kaki ayam. Berapa ekor kambing dan ayam yang dipotong di pasar itu?
- Harga sebuah buku tulis Rp 3.250,00 dan harga sebuah bolpen Rp 2.750,00. Jika Dino membeli 24 buku tulis dan 12 bulpen, berapa rupiah yang harus Dino bayar?
Selamat mengerjakan
Wassalamualaikum
Tidak ada komentar:
Posting Komentar